4 Cara Menghilangkan Jerawat di Punggung

Sehat-Dong - Punya masalah jerawat? Bagaimana perasaan kamu? Bukankah hal tersebut terasa sangat mengganggu? Selain mengganggu penampilan, hal itu juga dapat mengganggu rasa nyaman pada tubuh kita.Apalagi jika jerawat ini tak hanya tumbuh di wajah tapi pada area lain juga seperti halnya punggung, dada, kepala, dan lain-lain.

Cara menghilangkan jerawat di punggung
ilustrasi jerawat di punggung @reducepimples
Tapi jangan khawatir, jika kamu mempunyai masalah jerawat pada punggung kamu, pada artikel kali ini akan dibahas bagaimana cara menghilangkan jerawat di punggung. Berikut beberapa solusi masalah jerawat pada punggung :
  • Dengan Menggunakan Aspirin
    Aspirin? Bukannya termasuk salah satu obat penurun demam. Yap, memang betul, tapi jangan salah loh, ternyata aspirin juga bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat pada punggung. Sebenarnya tak hanya pada punggung saja melainkan bisa juga digunakan untuk jerawat pada wajah. Kok bisa? Iya bisa, karena pada aspirin mengandung anti inflamasi. Lalu cara menggunakannya? Cukup Ambil 15 butir aspirin lalu dihaluskan dan ditambah dengan sedikit air sampai berteskstur seperti pasta. Setelah jadi, oleskan aspirin tersebut pada punggung yang terdapat jerawat secara merata. Biarkan sampai mengering. Jika sudah, bilaslah sampai bersih. Untuk hasil optimal sebaiknya lakukan cara ini dengan rutin, minimal 3 kali dalam satu minggu.
  • Dengan Melakukan Scrub Pada Punggung
    Langkah selanjutnya yaitu dengan cara melakukan scrub secara teratur pada punggung. Karena dengan kita melakukan scrub maka sel-sel kulit mati yang menutupi jerawat akan terangkat sehingga memudahkan jerawat lekas sembuh. Tak usah yang mahal, karena kamu bisa membuatnya sendiri karena sangat mudah yaitu dengan mencampurkan gula pasir, madu dan perasan jeruk nipis menjadi satu. Jika sudah jadi coba oleskan ke bagian punggung yang terdapat jerawat secara merata. Untuk menghindari bekas luka, lakukan scrub dengan tidak terlalu kasar. Lalu diamkan selama beberapa menit sampai mengering kemudian bilas sampai bersih, Gunakan lotion setelah kamu melakukan scrub.
  • Dengan Menggunakan Sabun Anti Bakteri
    Kebersihan kulit yang kurang terjaga dapat mengundang bakteri yang dapat memicu timbulnya jerawat. Maka dari itu untuk mencegah bakteri gunakanlah sabun anti bakteri. Sabun anti bakteri dapat membuat kulit punggung menjadi lebih terjaga kebersihannya, sehingga jerawat akan lekas menghilang.
  • Dengan Menggunakan Lemon
    Mungkin kamu pernah mencoba hal ini pada masalah jerawat kamu sebelumnya. Karena selain untuk punggung pun lemon dapat digunakan pada area wajah juga. Ya jelas, karena Lemon efektif untuk menghilangkan jerawat. Hal ini karena pada lemon terkandung vitamin C vitamin B, karbohidrat serta fosfor. Zat-zat tersebutlah yang berperan menghilangkan felk hitam dan mengobati jerawat. Lalu cara menggunakannya? Ambilah satu buah lemon dan belah menjadi dua bagian. Peras lemon tersebut kemudian hasil perasan tersebut ditambahkan sedikit air. Gunakan kapas, lalu oleskan pada punggung yang terdapat jerawat. Setelah itu diamkan selama beberapa menit, kemudian bilas sampai bersih. Lakukan hal ini juga secara rutin.
Yaps, itulah beberapa cara mengatasi jerawat pada punggung, silahkan lakukan poin-poin tersebut. Tidak usah mencoba langsung semua cara di atas, tapi pilih dan lakukanlah dulu satu cara diatas dan jalani dengan rutin agar hasil yang didapatkan pun lebih maksimal. Semoga informasi tersebut bermanfaat, jangan lupa share juga artikel ini kepada teman-temanmu dengan klik tombol share dibawah artikel ini ke social media-mu. Thank’s and see you next post.

Source :DuniaInformasiKesehatan

Artikel Terkait

4 Cara Menghilangkan Jerawat di Punggung
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

* Berkomentarlah Dengan Bahasa Yang Baik dan Jelas
* Berkomentarlah Secara Relevan dan Tidak OOT (Out Of Topic)
* Gunakan Bahasa Yang Sopan
* Tidak SARA dan Tidak Mengundang Konflik
* Dilarang Keras Spam