5 Manfaat Menulis Dengan Tangan Untuk Otak

Sehat-Dong - Menulis memang merupakan sesuatu yang menyenangkan, apalagi jika yang kita tulis merupakan ungakapan isi hati kita yang tidak bisa kita ungkapkan selain dengan menulis karena alasan tertentu. Apalagi menulis pun memang sudah menjadi kewajiban jika kamu memang seorang pelajar yang harus mencatat materi dan hal-hal pokok yang diungkapkan guru atau dosen kamu.

Namun kebiasaan menulis dengan tangan dan pena sudah berkurang pada masa modern ini, kemajuan teknologi membuat orang lebih memilih untuk mengetik menggunakan keyboard apa yang ingin mereka tulis dibanding menuliskannya dalam buku dengan tulisan tangan.

Manfaat menulis dengan tangan
ilustrasi menulis @platformmagazine
Untuk kamu yang masih menulis dengan tulisan tangan tanpa kamu sadari hal itu memeberikan manfaat, hal ini seperti yang di lansir oleh Mashable. Berikut beberapa manfaat menulis dengan tangan :

1. Memiliki efek menenangkan
Mengungkapkan perasaan dalam tulisan membuat kita lebih tenng di bandingkan dengan memendamnya dalam hati. Selain itu dengan menulis juga kita dapat sekaligus memotivasi diri kita sendiri. Seperti halnya menulis kalimat, "Aku akan lebih damai" setidaknya 20 kali per hari benar-benar memiliki dampak positif bagi otak, terutama bagi mereka dengan gangguan defisit perhatian.

2. Mengkoordinasikan otak kiri dan otak kanan
Buat kamu yang suka seni tentu akan membuat tulisan kamu menjadi lebih indah, seperti halnya menulis font klasik yang indah. Hal ini tanpa kamu sadari dapat membantu dalam mengkoordinasikan otak kiri dan otak kanan. Dan dengan begitu tentu bisa membantu meningkatkan kemampuan otak kamu menjadi lebih baik.

3. Meningkatkan keterampilan kognitif
Menulis merupakan poin yang harus dikuasai dalam pelajaran Bahasa Indonesia dulu. Selain memang hal ini untuk tujuan pengembangan pembelajaran juga bermanfaat bagi anak-anak, dimana menulis dengan tangan bisa menjadi alat dalam meningkatkan keterampilan kognitif mereka.

4. Meningkatkan kreativitas
Menulis dengan pena pada sebuah kertas cenderung lebih memberikan kreativitas dibandingkan dengan mengetik suatu hal dengan menggunakan keyboard. Tangan yang tergerak untuk menulis sebuah tulisan dapat memunculkan sisi kreativitas kamu sehingga tak jarang ide pun dapat mudah di dapatkan.

5. Meningkatkan memori
Apa yang kamu tulis berarti secara tidak langsung akan dicerna oleh otak kita sehingga apa yang ditulis akan masuk dalam memori kita. Hal itu akan membuat kita lebih mudah mengingat tentang apa saja yang pernah kita tulis dimasa lalu, dan dengan begitu berarti akan meningkatkan kemampuan memori otak kita. Bahkan banyak psikolog percaya bahwa menulis dengan tangan memiliki efek yang lebih tahan lama pada memori. Dan ini berlaku untuk orang dewasa juga anak-anak.

Hal-hal diatas juga dikuatkan dengan adanya sejumlah studi yang menunjukkan bahwa selama masa perkembangan, anak-anak yang rajin menulis dengan tangan mereka memiliki retensi memori yang lebih baik. Setelah kita ketahui ternyata selain menyenangkan menulis dengan tangan pun dapat memberikan manfaat juga bagi otak kita.

Semoga informasi mengenai Manfaat Menulis Dengan Tangan Untuk Otak tersebut dapat bermanfaat. Jangan lupa share artikel ini ke teman-teman social media-mu dengan cara klik tombol share yang berada di bawah artikel ini. Oke sekian informasi kesehatan kali ini. Thank’s and see you next post..

Source : Merdeka

Artikel Terkait

5 Manfaat Menulis Dengan Tangan Untuk Otak
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

1 respon:

September 3, 2015 at 11:00 AM delete

menghilangkan kesedihan juga, namanya therapy healing dengan menulis..good job.

Reply
avatar

* Berkomentarlah Dengan Bahasa Yang Baik dan Jelas
* Berkomentarlah Secara Relevan dan Tidak OOT (Out Of Topic)
* Gunakan Bahasa Yang Sopan
* Tidak SARA dan Tidak Mengundang Konflik
* Dilarang Keras Spam