Waspadai 6 Gejala Penyakit Stroke Ini

Sehat-Dong - Penyakit Stroke merupakan salah satu penyakit yang paling ditakuti, bagaimana tidak hal ini di karenakan penyakit stroke merupakan penyakit nomor 3 yang menyebabkan kematian setelah yang pertama penyakit HIV/AIDS dan Serangan Jantung.

Penyakit stroke ini terjadi ketika pasokan darah ke suatu bagian otak tiba-tiba terganggu. Gangguan yang terjadi terhadap aliran darah pada otak ini dapat memicu serangkaian reaksi biokimia, yang mana hal ini bisa merusak bahkan mematikan sel - sel sarafyang terdapat pada otak.  Dan kematian jaringan suatu bagian otak ini dapat mengakibatkan jaringan tersebut tidak dapat berfungsi sebagaimana peran dan fungsi biasanya.

Waspadai 6 Gejala Penyakit Stroke Ini

Mungkin sebagian orang mengetahui jika gejala stroke yang paling umum mudah untuk diketahui yaitu terjadinya kesulitan untuk berbicara, mati rasa, pandangan menjadi kabur, mengalami kebutaan, area wajah tampak turun di salah satu sisi, menjadi kesulitan untuk seimbang, hilang kesedaran diri, sampai terjadinya lumpuh mendadak.Dan kali akan dijelaskan lebih rinci mengenai gejala-gejala apa saja yang menjadi awal penyakit stroke. Berikut 6 Gejala Stroke yang Harus Di Waspadai :

1. Wajah Menjadi Perot ( Seperti Kaku )
Kelumpuhan saraf wajah diakibatkan oleh adanya gangguan yang terjadi pada saraf kranial nomor 7. Dan kasus ini merupakan gejala yang paling sering dilaporkan oleh keluarga atau orang terdekat pengidap penyakit stroke. Jika anda merasa curiga seseorang terkena penyakit stroke, Coba Anda minta seseorang yang dicurigai stroke tersebut untuk tersenyum, dan lihat jika wajahnya asimetri (tidak simetris) mendadak berarti orang tersebut mengalami gejala awal dari stroke. Dan segeralah ajak orang tersebut untuk memeriksakan diri ke Dokter.

2. Anggota Gerak Menjadi Lemah
Yang Kedua yaitu terjadinya Kelumpuhan pada salah satu atau sebagian anggota gerak secara mendadak. Hal ini juga merupakan salah satu gejala dari penyakit stroke yang wajib diwaspadai. Jika seseorang dicurigai stroke, maka untuk mengetahuinya coba anda minta seseorang yang dicurigai stroke tersebut untuk mengangkat kedua lengannya secara bersamaan. Apabila saat melakukannya ada ketinggalan gerak yang terjadi secara mendadak berarti orang tersebut mengalami gejala stroke. Dan segeralah ajak orang tersebut untuk memeriksakan diri ke Dokter.

3. Sensibilitas / Rasa Raba Terganggu Separuh
Biasanya orang yang mengalami stroke akan merasakan baal atau kesemutan pada sebagian atau salah satu anggota tubuhnya yang terjadi secara mendadak. Hal ini juga harus dicurigai sebagai gejala stroke. Dan jika terjadi gangguan rasa seperti hilang atau kurangnya rasa raba atau terjadi kesemutan dan mengalami seperti kesetrum di separuh anggota badan maka segeralah ajak orang tersebut untuk memeriksakan diri ke Dokter.

4. Pelo atau Bicara Tidak Jelas
Biasanya gejala utama dari penyakit stroke adalah Bicara yang tidak/kurang jelas atau biasa disebut Pelo. Bila seseorang dicurigai stroke maka coba anda minta orang tersebut untuk melafalkan kalimat atau beberapa kata yang mengandung huruf “R”. Misalnya saja minta lafalkan kalimat : “Karung beras itu berwarna biru”. Dan jika saat melafalkan terjadi pelo mendadak, maka harus dicurigai ia mengalami stroke. Dan segeralah ajak orang tersebut untuk memeriksakan diri ke Dokter.

5. Afasia ( Sulit Berkomunikasi )
Jika seseorang tiba – tiba tidak bisa bicara atau  bahkan tidak mengerti dengan isi pembicaraan lawan biacaranya, maka bisa jadi orang tersebut mengalami gejala penyakit stroke. Karena gejala stroke yang lainnya yaitu Hilangnya kemampuan berkomunikasi (baik secara verbal ataupun non verbal) yang terjadi secara mendadak. Jika begitu maka yang harus dilakukan segeralah periksakan orang tersebut ke Dokter.

6. Disorientasi ( Bingung Mendadak )
Apabila seseorang tiba-tiba mengalami penurunan kesadaran, bingung bahkan mengalami gangguan dan penurunan daya ingat maka orang tersebut harus dicurigai mengalami stroke dan segeralah ajak orang tersebut untuk memeriksakan diri ke Dokter.

Diagnosis patologi (stroke sumbatan atau stroke perdarahan) ditentukan dengan pemeriksaan minimal CT Scan kepala. Jadi, jika seseorang mengalami gejala-gejala tersebut diatas, segeralah periksakan dirinya di ke dokter untuk mendapatkan penanganan segera. Karena semakin cepat waspada maka akan semakin baik pula penanganan terhadap penyakit tersebut.

Bukan tidak mungkin seseorang mengamali penyakit stroke, bahkan orang yang terlihat sehat bugar saja bisa saja mengalaminya. Jadi lebih baik waspada dan mengantisipasi jika memang menemukan gejala-gejala stroke diatas baik pada diri sendiri ataupun pada orang lain dan seperti yang saya anjurkan pada setiap poin yaitu segera periksakan diri ke dokter karena bisa saja semakin di abaikan justru menjadi semakin serius. Lebih baik penanganan dilakukan sesegera mungkin.

Oke untuk kali ini sekian yang dapat disampaikan. Silahkan di share artikel ini yang mungkin akan berguna untuk orang yang membacanya sebagai bahan antisipasi dan informasi mengenai penyakit stroke yang mana banyak orang yang mungkin belum mengetahuinya, kamu bisa klik tombol share di bawah artikel ini. Semoga Informasi mengenai Gejala Penyakit Stroke ini bermanfaat. Salam sehat  dan sampai jumpa.

Sumber : cakrawalasehat

Artikel Terkait

Waspadai 6 Gejala Penyakit Stroke Ini
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

* Berkomentarlah Dengan Bahasa Yang Baik dan Jelas
* Berkomentarlah Secara Relevan dan Tidak OOT (Out Of Topic)
* Gunakan Bahasa Yang Sopan
* Tidak SARA dan Tidak Mengundang Konflik
* Dilarang Keras Spam